Di Tual, Maluku Tenggara, ada Pantai Pasir Panjang atau disebut Pantai Ngurbloat yang memesona. Pantai ini punya pasir yang sangat halus dan putih bersih. Usut punya usut, pasir pantai ini salah satu yang terhalus di Indonesia. Usut punya usut, Pantai pasir Panjang adalah salah satu pantai di Indonesia yang punya pasir yang halus dan lembut.
Panjang garis pantai ini mencapai lebih dari 2 km. Di sepanjang pantai ini terdapat saung-saung yang bisa disewa dari masyarakat lokal sambil menikmati kuliner khas setempat. Pantai inipun sangat nyaman untuk dipakai berenang dan leyeh-leyeh sambil menikmati sunset.
Perjalanan menuju Pantai Pasir
Panjang kurang lebih 30 menit dari Kota Tual. Panasnya matahari mampu membakar
kulit. Tapi setelah itu, ada bayaran yang sangat impas. Pemandangan Pantai
Pasir Panjang luar biasa indah. Untuk loket masuk ke wisata ini tergantung kendaraan. Untuk mobil
tiket masuk Rp. 20.000
dan untuk
sepeda motor seharga Rp. 10.000.
Pasirnya juga sangat halus saat
disapu dengan kaki, sehalus tepung. Pulau-pulau kecil terlihat di seberang
pulau. Pemandangan di sini sangat eksotis. Pantainya mampu membuat jatuh cinta.
Mantap
BalasHapus